Ketahuilah Penyakit Asma dan Pengobatannya

blank

Asma merupakan penyakit saluran pernapasan yang membuat penderitanya sulit bernapas. Penyakit ini merupakan penyakit jangka Panjang atau kronis. Untuk itu, ketahuilah penyakit asma dan pengobatannya.

blank

Leogenic.com

Mengenal penyakit asma

Penyakit asma yaitu penyakit saluran pernapasan yang ditandai dengan adanya penyempitan atau peradangan pada saluran napas. Penyakit asma ini dapat menimbulkan rasa sesak atau sulit bernapas.

Penderita asma pada kondisi yang lebih parah dapat mengakibatkan penurunan aktivitas dan ketidakmampuan untuk berbicara. Penyakit asma dapat membatasi seseorang untuk berolahraga dan aktif.

Seseorang yang mengidap asma, saluran pernapasannya lebih sensitif. Apabila paru-paru mengalami iritasi yang disebabkan oleh zat pemicu (asap rokok, debu, dll), maka otot saluran pernapasan akan menjadi kaku dan sempit.

Penyebab yang memicu penyakit asma

Secara garis besar, penyakit asma disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor dari dalam dan dari luar. Berikut ini adalah faktor-faktor penyebab yang memicu penyakit asma:

Faktor genetik (bawaan)

Seseorang yang mengidap penyakit asma dapat disebabkan karena adanya faktor genetik. Misalnya diturunkan dari generasi sebelumnya seperti orang tua, kakek nenek, atau buyut. Penyakit asma yang disebabkan oleh faktor genetik biasanya memiliki gejala yang mirip dengan garis keturunannya dulu.

Faktor lingkungan

Orang yang terkena asma memiliki saluran pernapasan yang sensitif sehingga kondisi lingkungannya perlu diperhatikan. Lingkungan yang kotor, berdebu, dan kurang nyaman dapat memicu kambuhnya penyakit asma.

Pengidap asma perlu memperhatikan lingkungan sekitarnya. Usahakan mereka tidak bermain dengan hewan berbulu halus seeprti kucing agar tidak mengganggu saluran pernapasannya.

Makanan dan minuman yang dikonsumsi

Ada beberapa jenis makanan dan minuman yang dapat memicu timbulkan penyakit asma. Pengidap asma tidak disarankan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung MSG tinggi, pengawet, dan minuman yang dingin.

Paparan udara dingin

Sebaiknya pengidap penyakit asma menjauhi paparan udara dingin. Misalnya pada ruangan AC atau mengendarai motor malam hari tanpa jaket. Jangan lupa untuk mengenakan baju hangat apabila berada di daerah yang memiliki udara dingin. Udara dingin ini dapat memicu timbulnya penyakit asma.

Sering merasa stress

Stress dapat memicu timbulnya asma. Sebaiknya pengidap asma dapat mengelola stressnya dengan baik, selain hidup menjadi lebih tenang juga dapat mengurangi pemicu penyakit asma.

Polusi udara

Udara yang tercemar dapat menjadi penyebab timbulnya penyakit asma. Anda harus menghindari atau mengurangi paparan polusi seperti asap pembakaran sampah, asap kendaraan, asap pabrik, dan lingkungan yang memiliki banyak debu bertebaran.

Polusi udara dapat memicu timbulnya iritasi sehingga apabila dihirup, saluran pernapasan akan menjadi sensitif dan mengalami penyempitan yang berisiko asma.

Pengobatan penyakit Asma

blank

Emedihealth.com

Setelah mengetahui penyebab yang memicu timbulnya asma, berikut ini adalah penyakit asma dan pengobatannya.

Melakukan penanganan asma dengan baik

Penyakit asma memerlukan waktu yang cukup panjang dalam pengobatannya. Para pengidap asma perlu secara rutin berkonsultasi dengan dokternya dan memantau perkembangan penyakitnya. Pengidap penyakit asma perlu melakukan penanganan penyakitnya dengan baik.

Pengidap penyakit asma juga harus menjaga kondisi rumah dan lingkungan sekitarnya dengan baik. Mereka perlu menjaga aktivitas, pola makan, dan gaya hidupnya dengan baik.

Inhaler

Inhaler merupakan obat yang digunakan ketika penyakit asma kambuh. Obat asma perlu diberikan menggunakan inhaler. Obat tersebut nantinya akan dihirup dan masuk ke saluran pernapasan. Inhaler praktis dan mudah dibawa kemanapun sebagai antisipasi kambuhnya asma.

Spacer

Spacer merupakan semacam wadah yang terbuat dari plastik atau logam dan dilengkapi dengan corong hisap pada salah satu bagian spacer tersebut. Penggunaan spacer lebih higienis dan aman. Selain itu, spacer juga bisa mengurangi timbulnya sariawan dan radang tenggorokan.

Obat steroid oral

Penderita asma dalam kondisi yang lebih parah dapat menggunakan obat steroid oral. Obat ini dikonsumsi selama dua minggu berturut-turut. Apabila dalam dua minggu asma sudah mereda, maka intensitas penggunaan obat steroid oral bisa berkurang.

Obat tradisional

Obat tradisional bisa menjadi alternatif dalam melakukan pengobatan penyakit asma. Obat tradisional lebih murah meriah dan efek samping yang ditimbulkan lebih sedikit.

Itulah informasi mengenai penyakit asma dan pengobatannya. Apabila Anda membutuhkan alat-alat kesehatan, Anda bisa membelinya di salah satu supplier alat kesehatan terpercaya yaitu Syaf Unica Indonesia. Silakan kunjungi website-nya di syaf.co.id.