USG atau Ultrasonografi merupakan alat yang biasanya digunakan untuk memeriksa janin dalam kandungan. Untuk informasi selengkapnya berikut ini adalah artikel mengenai apa itu USG dan kegunaannya.
https://www.idsmed.com/
Apa itu USG?
USG merupakan singkatan dari Ultrasonografi. USG merupakan teknik yang dilakukan untuk menampilkan gambar atau citra dari bagian dalam tubuh. Untuk melihat gambar tubuh bagian dalam, USG memanfaatkan gelombang suara dengan frekuensi tinggi.
USD dapat digunakan untuk memberikan ketepatan dalam diagnosis penyakit. Pemeriksaan menggunaan USG dapat membantu dokter dalam mengidentifikasi penyebab penyakit yang dialami oleh pasien.
Apa kegunaan dari USG?
Kegunaan USG dalam bidang pengobatan sangat luas, mulai dari pemeriksaan kehamilan hingga diagnosis kondisi tententu. Berikut ini adalah kegunaan dari USG :
Pemeriksaan kehamilan
Alat USG dapat digunakan untuk memperkirakan jenis kelamin bayi dalam kandungan, memperkirakan tanggal lahir, menentukan bayi kembar atau tidak, dan mencegah kehamilan ektopik.
USG juga digunakan untuk mendeteksi masalah atau kelainan pada janin, seperti cacat lahir, posisi bayi sungsang, masalah plasenta, dan lainnya.
Diagnosis penyakit
USG juga berguna membantu dokter dalam mendiagnosis kondisi yang dapat berpengaruh terhadap organ dan jaringan lunak tubuh termasuk pembuluh darah, jantung, hati, ginjal, pancreas, limpa, kantung empedu, tiroid, testis, dan lainnya.
Penggunaan USG dalam mendiagnosis penyakit memiliki Batasan karena gelombang suara tidak bisa ditransmisikan melalui tulang padar atau bagian tubuh yang digunakan untuk menahan gas atau udara seperti usus.
Membantu prosedur medis
USG digunakan untuk membantu prosedur medis sepertibiopsi jarum yang dilakukan oleh dokter untuk menghilangkan jaringan dari area yang tepat pada tubuh untuk melakukan uji laboratorium.
Terapi
USG menghasilkan gelombang suara yang digunakan untuk mendeteksi dan mengobati cedera yang terjadi pada jaringan lunak.
Apa saja jenis-jenis USG
USG Standar
USG standar ini merupakan USG yang paling umum dilakukan untuk pemeriksaan kehamilan. Dokter akan menggosokkan tongkat transduser di area perut untuk melihat gambar dua dimensi dari bayi dalam kandungan.
Transvaginal Scans
Biasanya USG ini dilakukan pada kondisi awal kehamilan. Pemeriksaan menggunakan transvaginal scans lebih baik dari pada USG melalui perut karena ibu hamil yang mengalami kelebihan berat badan sekalipun tetap dapat mengetahui dengan jelas bagaimana detak jantung bayi dalam Rahim.
Selain itu, USG ini dapat mengetahui setiap perubahan pada leher rahim yang dapat menyebabkan komplikasi, misalnya persalinan prematur atau keguguran. USG ini hanya bersifat melengkapi USG melalui perut (abdominal) bukan sebagai pengganti.
Doppler imaging
Doppler imaging merupakan USG yang digunakan untuk mengukur seberapa baik darah mengalir dalam tubuh bayi. Selain itu, USG ini juga digunakan pada ibu hamil yang memiliki tekanan darah tinggi untuk melihat pertumbuhan bayi dalam kandungan.
Echocardiography janin
USG ini dilakukan untuk mengetahui secara detail detak jantung bayi dalam kandungan. Selain itu, USG ini biasanya digunakan untuk memeriksa bayi yang memiliki cacat jantung.
USG 3D
USG 3D ini dapat memberikan hasil gambar yang lebih jelas dalam bentuk tiga dimensi. Sehingga tumbuh kembang bayi dapat teramati dengan baik.
USG 4D
Ini merupakan USG real time dengan teknologi yang canggih sehingga dapat memperlihatkan gambar dalam bentuk tiga dimensi dan bergerak. USG ini dapat menampilkan Gerakan dan ekspresi muka dari bayi dalam kandungan.
Itulah informasi mengenai USG dan kegunaannya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.
Bagi Anda yang memerlukan berbagai alat kesehatan, Anda dapat membelinya di Syaf Unica Indonesia melalui official store Syaf Unica Indonesia di market place pilihan Anda.
WEBSITE : Syaf.co.id
Comments are closed.